Drop Down MenusCSS Drop Down MenuPure CSS Dropdown Menu
Blog Sang Pecinta Malam Lelananging Jagad

GOOGLE TRANSLATE....

Sunday, June 10, 2012

Mobil - mobil hemat energi karya Mahasiswa Indonesia

Sebanyak 17 mobil berukuran mini dengan penumpang satu orang ini pada 1 Juli mendatang akan adu kecepatan di Sirkuit Sepang, Malaysia, memenuhi undangan Shell Eco-Marathon Asia 2012.

Mobil tersebut terbuat dari mesin berkapasitas 100-200 cc, ada juga yang bermesin listrik, dan baterai. Mobil ini ukurannya mirip dengan gokart, namun modelnya unik-unik, ada yang berbentuk lonjong dan ada yang berbentuk sedan mini.

Deretan mobil hemat energi karya mahasiswa Indonesia diparkir di halaman tengah Kompleks Istana Kepresidenan Jakarta, Kamis (7/6/2012)
nama mobil-mobil mentereng ini sangat khas Indonesia, seperti Keris V.3-Nakoela, Kalabia-Sadewa, Kanayakan-Kanayakan 21, Tumang Medal-Putra Siliwangi, Sangkuriang Medal-Boemi Siliwangi, Cikal Cakrasvarna-Cikal, Semar Prototype, dan Khatulistiwa Line 2, Sapu Angin.

 SAPU ANGIN KARYA MAHASISWA ITS


 SEMAR KARYA MAHASISWA UGM


CAKRAWALA KARYA MAHASISWA ITB


KERIS KARYA MAHASISWA UI
ARJUNA KARYA MAHASISWA UI
Mobil hemat energi hasil karya mahasiswa Indonesia. Mobil-mobil ini rencananya akan diikutsertakan dalam ajang Shell Eco-Marathon (SEM) Asia 2012 di Kuala Lumpur, Malaysia, pada tanggal 4-7 Juli mendatang. SEM adalah ajang yang menantang anak muda untuk merancang kendaraan masa depan yang mampu menempuh jarak terjauh dengan bahan bakar seminimal mungkin.

Mobil - mobil ciptaan mahasiswa ITS Surabaya


Negara yang unggul adalah teknologi dan sainsnya sangat maju serta ekonomi dan pertahanan stabil. Indonesia menuju kearah sana , salah satunya adalah SDM yang belajar dan mengembangkan dengan sains dan teknologi. Adalah kampus ITS di Surabaya mulai tahun 1989 sudah mulai menciptakan mobil dengan tenaga surya , lalu berkembang menciptakan mobil dengan berbagai bahan bakar untuk tenaga mobil. Nama - nama mobil yang sudah diciptakan Mahasiswa ITS adalah  :
I. WIDYA WAHANA 1 - 3 , II. ANTASENA , III. NAGA GENI , IV. SAPU ANGIN 1 - 7.  
Keterangan sebagai berikut :

1. Mobil WIDYA WAHANA 1 , 2 DAN 3.


WW-2 
                 WW-3
ITS pernah mengembangkan mobil bertenaga surya hingga generasi ke tiga dengan nama Widya Wahana. Kegiatan tersebut pernah melambungkan nama ITS di tingkat nasional dengan diadakannya perjalanan dalam rangka uji coba mobil bertenaga matahari itu dari Jakarta menuju
Surabaya.
Nama Widya Wahana itu diberikan Mendikbud Fuad Hasan yang diartikan sebagai wahana atau tempat belajar untuk para mahasiswa dalam memahami berbagai bidang ilmu yang ditekuninya. Kini, satu dari ketiga mobil itu menjadi koleksi museum energi baru di Kompleks Taman Mini Indonesia Indah.
Kegiatan Widya Wahana akhirnya terhenti, karena kekurangan dana untuk kegiatan riset dan pengembangan terkait dengan makin tingginya harga sel surya di tingkat dunia, akibat krisis moneter di Indonesia.

2. MOBIL ANTASENA

Antasena, Mobil Baru Besutan ITS dengan bahan bakar HIDROGEN
Institut Teknologi Sepuluh Nopember(ITS) Surabaya ternyata juga memiliki jagoan baru. Saat ini mereka tengah mempersiapkan mobil hemat energi berbahan bakar air yang mereka namai Antasena.
Tim Antasena yang merupakan mahasiswa dari Jurusan Teknik Material dan Metalurgi, serta Teknik Mesin dan Mekatronika Politeknik Elektronika Negeri Surabaya (PENS) itu optimistis, Antasena akan menjuarai kompetisi tingkat dunia.