Drop Down MenusCSS Drop Down MenuPure CSS Dropdown Menu
Blog Sang Pecinta Malam Lelananging Jagad

GOOGLE TRANSLATE....

Saturday, December 7, 2013

URAIAN SEPUTAR ORGASME PADA WANITA.

IWAN2REAL. Sudahkah Istri Anda benar-benar mengalami orgasme? Jika Istri Anda belum benar-benar merasakan orgasme, istri Anda tak sendiri. Hasil survei Durex Sexual Wellbeing Global Survey 2007-2008 membuktikan, di seluruh dunia hanya 32% wanita sudah menikah atau aktif secara seksual, yang mampu mencapai orgasme secara rutin. Sebanyak 17% mengaku jarang atau bahkan tidak pernah merasakan sama sekali. Dan 60% ibu mengaku tidak mengalami orgasme setiap kali berhubungan seksual. (ayahbunda.co.id).
♦ >> Bisa pendek, bisa panjang. Berdasarkan lamanya orgasme, ada yang disebut orgasme pendek dan orgasme panjang. Bedanya? “Orgasme pendek terjadi di daerah klitoris dan dapat dicapai hanya dengan perangsangan yang singkat. Sedangkan orgasme panjang, adalah orgasme yang sesungguhnya, terjadi di daerah G Spot. Meski letak G Spot secara tepat masih diperdebatkan, tapi posisi G Spot kira-kira 7 cm dari bibir miss V. Orgasme panjang ini belum tentu dapat dicapai sekali pun penetrasi terjadi. Sebab, bila daerah G Spot tidak dieksplorasi dengan baik, orgasme panjang ini akan sulit didapat. Tapi, sekali sudah pernah berhasil mencapainya, wanita tersebut akan tahu bedanya dengan orgasme pendek. Bila sudah mampu mencapai orgasme panjang, wanita tersebut memiliki kemungkinan besar untuk mencapai orgasme berulang atau multiple orgasm,” tutur dr. Boy Abidin, SpOG, spesialis kandungan dan kebidanan dari RS Mitra Keluarga, Kelapa Gading, Jakarta tentang jenis-jenis orgasme.

♦ >> Tanda orgasme. Tanda-tanda orgasme ada yang bersifat umum, artinya dapat dialami dan terjadi pada kebanyakan orang. Tapi, ada juga yang bersifat spesifik, yakni berbeda pada masing-masing wanita yang mencapainya. Misalnya, ketika dia mencapai orgasme panjang pada “skala 3” dan pada “skala 6” karena G Spot berhasil dieksplorasi, tentu akan berbeda tanda maupun sensasi yang dirasakannya. Pencapaian orgasme panjang pada skala tinggi, seberapa sering wanita itu mencapainya, dan bahkan hingga mampu mengalami multiple orgasm, menurut dr. Boy tidak dapat langsung dicapai begitu saja, misalnya pada malam pertama. “Itu merupakan proses belajar yang berlangsung secara bertahap bersama-sama dengan pasangan. Kuncinya? Komunikasi yang baik dan terbuka di antara pasangan tersebut.”

♦ >> Kiat Capai Orgasme

Sebelum dan saat mulai melakukan hubungan intim, sedapat mungkin lupakan dulu berbagai masalah yang membebani pikiran. Just enjoy it!
Relaks! Jangan berpikir harus mencapai orgasme. Sebab, target yang tertanam dalam pikiran ini justru malah membuat Anda tegang dan tidak menikmati kegiatan bercinta.

Bila perlu, ciptakan suasana kamar tidur yang romantis dan mengundang fantasi mengasyikkan. Misalnya, memasang aromaterapi kesukaan berdua. Atau menghadirkan kembali suasana romantis saat Anda berbulan madu. Kenakan lingerie seksi yang membuat Anda lebih percaya diri.

Jalin komunikasi terbuka dengan pasangan di tempat tidur. Sebelumnya, upayakan agar Anda berdua merasa nyaman dan tidak saling “menuntut”. Dengan demikian, Anda juga akan merasa nyaman untuk memintanya melakukan rangsangan pada bagian-bagian tubuh yang bisa membantu Anda mencapai kenikmatan.
Ajak pasangan bersama-sama “belajar” mengeksplorasi titik-titik rangsangan di sekitar G spot Anda.
Ada empat tipe orgasme perempuan.

1.Orgasme klitoral
Di masa lalu, kita tidak tahu bahwa perempuan butuh stimulasi klitoris agar mencapai orgasme. Sekarang, rangsangan atas organ ini sering kali digunakan agar perempuan mencapai orgasme.

2.Orgasme vaginal
Tipe ini melibatkan area yang disebut G-spot dan bagian-bagian sensitif lainnya yang berada di dalam vagina. Orgasme ini sangat berbeda dan secara fisik bisa terasa makin intens tergantung kemampuan pasangan memainkan perannya. Tapi yang jelas, saat anda mencapainya, energi anda bukannya menurun, malahan meningkat.

3.Orgasme multipel
Saat satu serial hubungan seksual berlangsung anda mendapatkan dan merasakan puncak-puncak kenikmatan (orgasme) beberapa kali seperti untaian mutiara yang berjejer, itulah yang disebut multipel orgasme.

4.Orgasme seluruh tubuh
Memang sangat jarang dialami sebagian besar perempuan. Bukan karena sulit dicapai, namun dengan latihan yang tepat, wanita, bahkan pria, dapat merasakannya. Orgasme ini dapat berlangsung hingga 30 menit, meski beberapa menit juga bisa.
Yang penting untuk diingat, tegas Lisa, trauma masa lalu dan ketidakmampuan melepas segala pikiran tentang pekerjaan, hubungan dengan teman, keluarga, dan masalah lain menjadi hambatan paling berarti untuk mencapai orgasme. Karenanya lepaskanlah dan nikmatilah hingga anda betul-betul merasakan orgasme tersebut. Ok girl Enjoy !

9 MANFAAT ORGASME BAGI KESEHATAN TUBUH  WANITA.


1.Melancarkan peredaran darah
Menurut Dr Jennifer Berman dari UCLA, orgasme meningkatkan sirkulasi, khususnya memompa darah ke bagian intim. Sehingga area vital Anda akan semakin sehat berkat orgasme.

2.Bentuk olahraga
Meskipun orgasme tidak bisa secara secara langsung disebut sebagai pengganti olahraga, tetapi orgasme adalah bentuk latihan yang baik bagi kesehatan kardiovaskular. Sebab denyut jantung, tekanan darah, dan laju pernapasan bisa meningkat sehingga secara keseluruhan mampu membuat tubuh lebih bugar.

3.Memperbaiki suasana hati
Sedah sedih? Bercinta saja bersama pasangan dan raih orgasme Anda. Sebab orgasme membuat tubuh memproduksi hormon endorphin, dopamin, dan oxytocin yang bersifat memperbaiki suasana hati.

4.Tidur lebih nyenyak
Rasa lelah dan stres membuat tidur menjadi tidak nyenyak. Cara mudah mengatasinya adalah dengan orgasme. Sebab menurut survey, sebanyak 30 persen dari 1.800 wanita mengaku memanfaatkan orgasme jika ingin tidur lebih nyenyak.

5.Baik bagi otak
Selain menjaga kesehatan jantung, orgasme juga membuat otak sehat selalu. Bagaimana bisa? Sebab ketika orgasme, banyak oksigen yang terpompa ke otak sehingga kinerja organ tersebut semakin meningkat.

6.Obat alami
Beberapa rasa sakit yang dialami, seperti migrain atau nyeri haid, bisa diatasi dengan orgasme dan tanpa disertai minum obat. Pasalnya orgasme membantu tubuh melancarkan peredaran darah yang memicu penggumpalan ketika Anda migrain atau nyeri haid.

7.Meredakan stres
Hormon memang jelas membantu Anda meredakan stres setelah mencapai orgasme. Tetapi aktivitas seksual yang membuat Anda fokus pada satu hal saja juga berpengaruh dalam mengurangi stres yang Anda alami.

8.Tubuh bersinar
Hormon DHEA (dehydroepiandrosterone) yang diproduksi tubuh setelah Anda orgasme secara tidak langsung membuat kulit Anda lebih sehat dan bersinar.

9.Kesehatan emosional
Terakhir, orgasme juga memberikan manfaat kesehatan bagi Anda. Maksudnya, Anda akan lebih percaya diri terhadap diri sendiri sehingga Anda juga menjadi semakin bijaksana ketika mengambil keputusan.

Itulah berbagai manfaat kesehatan dari orgasme. Meskipun demikian, jangan hanya terobsesi pada pencapaian orgasme ketika bercinta. Sebab bercinta sendiri juga bisa memberi banyak manfaat kesehatan bagi tubuh.